Senin, 12 Desember 2011

Lomba Poster, dengan Hadiah Superrr!

SMA N 1 Salatiga kembali ngadain Program Pendidikan Karakter yang dilaksanakan dalam 1 minggu (tanggal 12 sampai 17 Desember 2011)—promosi sekolahku,hehe. Pendidikan karakter adalah semacam pelatihan bagi siswa biar nggak hanya punya otak encer tapi juga moral tok cer (baik akhlaknya maksudnya). Seenggaknya ada 9 pilar pendidikan karakter yang musti kita perhatiin.  Pilar tersebut adalah cinta Tuhan dan segenap ciptaan-Nya, tanggung jawab, kedisiplinan dan kemandirian, kejujuran, amanah dan diplomatis, hormat dan santun, kasih sayang, kepedulian, dan kerja sama. Lalu, percaya diri, kreatif, kerja keras dan pantang menyerah, keadilan dan kepemimpinan, baik dan rendah hati, toleransi, cinta damai dan persatuan. Kemudian, ada pula K4 (kesehatan, kebersihan, kerapian dan keamanan).
Balik lagi ke topik awal, acara-acara dalam seminggu pendidikan karakter di SMAN 1 itu meliputi, workshop penelitian karya siswa, lomba karya tulis, lomba poster, dan bahkan kampanye pendidikan karakter di markas militer 411. Di sini, berhubung saya kebagian jadi panitia lomba poster, saya akan menjelaskan ketentuan teknis lombanya, hehe.
WAKTU   : 15 Desember 2011, jamnya kira-kira jam 09.00 (on time, amin!)
TEMPAT : SMAN 1 Salatiga (rungan kelas—informasi nyusul,hehe)
PESERTA : Siswa SMAN 1 Salatiga kelas X dan XI
TEMA---tentang pendidikan karakter( Pilih salah satu ) :
1. Bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa adalah  kepribadian bangsa Indonesia. 
2. Mari kita bentuk pribadi kita yang beriman,  cerdas, berwawasan luas,  terampil, disiplin, dan berbudi mulia. 
3. Para pahlawan telah membebaskan bangsa dari  penjajahan, kita dituntut untuk membebaskan bangsa dari kebodohan dan  ketergantungan. 
4. Pelajar hari ini menentukan corak bangsa hari  esok. 
5. Pengurasan alam sekarang akan menyengsarakan  generasi yang akan datang. 
6. Semakin besar potensi seseorang dengan moral  rendah semakin besar menimbulkan kerusakan lingkungan. 
7. Moral pelajar sekarang akan membentuk moral  bangsa dan negara yang akan datang. 
8. Kerusakan fisik bisa dilihat, kerusakan moral  susah dideteksi dan susah diperbaiki.
9. Budipekerti tertinggi adalah budipekerti kepada  Tuhan Yang Maha Esa.

KETENTUAN
1. Kertas ukuran A3 disediakan panitia. 
2. Perlengkapan menggambar bebas. 
3. Teknik yang digunakan bebas (kecuali tempel menempel) dan harus diwarnai.  
4. Lama pengerjaan 3 jam. 
5. Seluruh karya akan dipamerkan Sabtu, 17 Desember 2011.    

TOTAL HADIAH : Rp 450000,00  !!! (Pengumuman tanggal 16 Desember 2011)

Buat catetan, siswa kelas X dan XI yang memilih program senirupa WAJIB mengikuti lomba ini. Bagi siswa yang tidak mengikuti program senirupa tapi berminat mengikuti lomba, diperbolehkani.                         


Untuk lomba ini, penilaian diputuskan oleh dewan juri dan tidak bisa diganggu gugat, dan karya terseleksi menjadi dokumen sekolah. Oh ya satu lagi, semua hasil karya kalian yang ikut lomba poster akan dipamerkan pada tanggal 17 Desember 2011, di sepanjang koridor SMAN 1 Salatiga. Entah kebetulan atau apa, pameran dilaksanakan berbarangan dengan pengambilan rapot semester 1 oleh orang tua kalian, jadi bagi yang ikut lomba, gambar posternya yang bagus ya (kan dilihat orang tua kalian?hehe). Siapa tahu kalo misal (semoga enggak) rapot kalian jelek, dan kalian menang lomba ini, orang tua kalian bakalan nggak jadi marahin kalian, dan kalian pun bisa menutup tahun 2011 ini dengan senyuman…(wediiaann)

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More